Cara Mudah Melacak HP Samsung yang Hilang

Cara melacak Hp Samsung yang hilang bisa dilakukan dengan beberapa cara. Sobat bisa menggunakan beberapa metode mengetahui HP Samsung yang hilang berikut ini. teknocanggih.com akan memberikan beberapa informasi terkait dengan cara mudah melakukan pelacakan HP Samsung yang hilang.

Tentu Sobat atau orang yang berada di sekitar Sobat pernah mengalami kehilangan smartphone bukan? Kehilangan smartphone ini merupakan salah satu hal yang sangat tidak enak, dan tentu tidak ada orang yang senang ketika mengalaminya. Namun, jika ternyata hal tidak mengenakkan tersebut menimpa Sobat, maka Sobat semua bisa menggunakan beberapa cara berikut ini untuk bisa mengetahui keberadaan perangkat kesayangan Sobat.

Cara Melacak HP Samsung Menggunakan Find My Mobile

Layanan aplikasi dari samsung ini bisa menjadi solusi yang tepat bagi Sobat yang hendak melacak keberadaan hp samsung miliki Sobat semua. Untuk bisa menggunakan layanan ini, langkah pertama yang harus Sobat lakukan adalah dengan memiliki Samsung Account terlebih dahulu. Jika belum punya, maka silahkan Sobat melakukan pendaftaran terlebih dahulu melalui link daftar akun samsung. Klik pada bagian daftar disini, centang semua ketentuan yang berlaku, lalu di halaman berikutnya isi data-data Sobat semua.

Jika sudah berhasil mendaftar, maka Sobat akan mendapatkan tampilan jika MY Device is not shown. Silahkan klik notifikasi tersebut, kemudian Sobat silahkan memulai untuk menambahkan perangkat baru. Petunjuk atau langkahnya sangatlah mudah. Sobat hanya perlu masuk ke menu pengaturan, kemudian pilih icon security, lanjutkan dengan memilih find my mobile. Pada tampilan tersebut akan nampak email yang Sobat daftarkan sebelumnya dengan menggunakan akun Samsung Sobat.

Baca juga:  Cara Membersihkan Keyboard Laptop Dengan Aman

Untuk detail langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Masuk ke situs web: findmymobile.samsung.com
  • Login menggunakan akun Samsung Sobat sesuai dengan akun yang terpasang di handphone yang ingin Sobat cari.
  • Situs Find My Mobile akan mulai mencari keberadaan handphone Sobat, tunggu proses hingga selesai.
  • Setelah proses pencarian selesai, akan ditampilkan posisi handphone Sobat di peta untuk dapat mencarinya dengan mudah.

Selain mendapatkan posisi handphone Sobat, selanjutnya Sobat dapat melakukan langkah langkah keamanan berikut:

  • Membunyikan speaker handphone.
  • Mengunci handphone agar tidak dapat digunakan orang lain.
  • Menghapus seluruh data pada handphone.

Perlu dicatat, langkah di atas hanya dapat dilakukan jika Sobat sebelumnya sudah mengaktifkan fitur Find My Mobile di handphone Samsung Sobat.

Jika Sobat belum mengaktifkan fitur Find My Phone dan ingin handphonemu dapat dengan mudah ditemukan jika hilang nanti, ikuti langkah berikut:

  • Buka menu penyetelan ponsel.
  • Masuk ke menu bagian Security dan lalu pilih Find My Mobile.
  • Login ke akun Samsung Sobat di layar login yang ditampilkan.
  • Pastikan fitur Remote controls dan Google location service dalam keadaan aktif.

Lalu apa saja fungsi dari Find My Mobile ini?

1. Untuk mencari posisi atau keberadaan smartphone

Cara paling mudah untuk bisa mengetahui keberadaan smartphone yaitu dengan menghubunginya, memang tidak ada cara lain yang bisa digunakan selain menghubungi. Sobat bisa membuka aplikasi Find My Mobile dari PC atau laptop Sobat. Untuk bisa mendapatkan posisi smartphone yang pas, maka Sobat perlu menghidupkan terlebih dahulu menggunakan layanan Google Location Server.

Baca juga:  Cara Menggunakan HP Android Menjadi Scanner

Ketika perangkat Sobat hilang, atau tidak ditemukan, maka Sobat bisa menggunakan fitur ini. Selain itu, jika Sobat ternyata lupa menempatkan smartphone maka bisa mengaktifkan layanan “bunyikan perangkat”. Layanan ini akan membuat smartphone Sobat bisa otomatis berbunyi serta Sobat akan dengan mudah menemukannya.

2. Mengunci smartphone dan menghapus semua data

Ketika Sobat kehilangan smartphone, dan Sobat tidak berhasil menemukannya, maka bisa dengan mudah mengunci smartphone dan menghapus datanya. Sobat bisa mengunci smartphone dari jarak jauh. Dengan adanya layanan ini, maka meminimalkan resiko pencurian data pribadi miliki Sobat.

Selain itu, Sobat juga bisa membuat pesan untuk ditampilkan pada layar perangkat yang dikunci serta memasukkan nomor hp yang bisa dihubungi, meskipun perangkat dalam keadaan terkunci.

Kemudian, ketika smartphone ketemu serta ingin mengaktivasi kembali, maka Sobat bisa dengan mudah memulihkannya dengan memasukkan pin yang sebelumnya sudah di atur.

3. Untuk mendaftarkan perangkat anggota keluarga

Selain untuk keperluan pribadi, Sobat juga memanfaatkan fitur ini untuk memonitoring anggota keluarga Sobat. Fungsi ini menjadikan Sobat membantu perangkat miliki anggota Sobat yang hilang. Dengan demikian, maka akan membantu untuk menemukannya.

Sobat hanya perlu memastikan akun Samsung miliki anggota keluarga Sobat. Untuk bisa menggunakan layanan ini, maka Sobat perlu mengatur periodenya. Dengan ini, maka Sobat bisa melakukan monitoring dengan mudah.

Baca juga:  Cara Mereset iPhone untuk Mengatasi Berbagai Masalah yang Ditemui

Fitur Find My Mobile ini tentu sangat bermanfaat jika Sobat kehilangan smartphone, terlebih jika hilang dicuri. Sobat bisa melacak handphoe dan bisa juga menghapus semua data supaya tidak bisa dilihat oleh pencuri.

Akan tetapi, fitur ini hanya bisa berfungsi ketika perangkat handphone Sobat aktif serta sudah terhubung ke koneksi internet. Jika ternyata perangkat handphonenya belum aktif, atau belum memiliki akses ke internet maka tidak bisa mengirimkan serta menerima data ke server Samsung.

Cara Melacak HP Samsung yang Hilang menggunakan Google Maps

Untuk bisa melakukan cara atau metode pelacakan HP Samsung yang hilang ini, Sobat bisa mencoba cara alternatif ini untuk bisa menemukan Hp samsung Sobat yang hilang. Caranya dengan menggunakan GPS serta fitur Google Play yang ada di perangkat Sobat.

Adapun cara melacak hp samsung yang hilang adalah sebagai berikut:

  • Kunjungi situs www.google.com/android/devicemanager via komputer atau perangkat lain (smartphone/tablet) yang Sobat miliki lalu Login akun Gmail Sobat.
  • Lanjutkan dengan klik Accept atau Terima.
  • TARAA! Lokasi HP Sobat yang hilang sukses terlacak.

Bagaimana mudah bukan cara melacak hp samsung yang hilang? Jika dirasa cara ini bisa membantu, maka langsung saja terapkan. Semoga beberapa cara di atas bisa bermanfaat bagi Sobat teknocanggih semua. Sampai jumpa pada informasi menarik selanjutnya. Terimakasih.