7 Game Simulator Bus di Android Paling Seru dan banyak di Download

Game Simulator Bus – Bermain game merupakan salah satu aktivitas paling menyenangkan di HP android. Apalagi sekarang ini sudah ada banyak sekali genre game di android yang tidak kalah seru dibandingkan game PC dan konsol. Bahkan ada pula beberapa game PC dan konsol yang juga dihadirkan dalam versi androidnya. Hasilnya, semakin banyak pecinta game konsol dan game PC yang berubah haluan ke game di HP android.

Dari sekiana banyaknya genre game di android yang da saat ini, salah satunya yang cukup diminati adalah game bus simulator. Dalam permainannya, pemain akan berperan sebagai pengemudi dari sebuah bus untuk menyelesaikan berbagai misi yang disediakan. Tidak hanya mengemudi, dalam beberapa game pemain juga berperan sebagai pemilik dari bus tersebut. Beriku ini adalah beberapa rekomendasi game simulator bus terbaik di android yang wajib untuk dimainkan.

7 Game Simulator Bus di Android Terbaik dan Seru

1. Mobile Bus Simulator

Pilihan game simulator bus paling seru di android yang pertama adalah Mobile Bus Simulator. Game buatan LOCOS ini menjadi salah satu game yang paling populer dimainin, yang mana sudah ada lebih dari 10 juta pengguna yang memainkannya. Dalam permainannya, Anda akan berperan sebagai sopir bus yang harus mengantar penumpang dari satu kota ke kota lainnya.

Layaknya di dunia nyata, penumpang akan membayar jika ia sudah sampai di tempat yang dituju. Bukan hanya sekedar menyetir bus, Anda juga diharuskan untuk mematuhi setiap rambu-rambu lalu lintas yang ada di sepanjang jalan. Game Mobile Bus Simulator juga dibekali dengan tampilan grafis memukau, membuat pemain betah berlama-lama memainkan game ini.

Baca juga:  Panduan Memilih Class Ragnarok M

2. Coach Bus Simulator

Berikutnya ada game bernama Coach Bus Simulator yang juga tidak kalah seru untuk dimainkan. Hampir sama seperti game sebelumnya, di sini Anda juga akan berperan sebagai driver bus. Tidak hanya itu saja, sesuai judulnya Anda juga bakal berperan sebagai seorang coach untuk para sopir bus lainnya.

Lebih menarik lagi, di dalamnya juga dilengkapi dengan permainan menejemen bisnis transportasi bus. Game Coach Bus Simulator ini sendiri dikembangkan oleh Ovidiu Pop dan sudah diunduh lebih dari 10 juta kali di Google Play Store.

3. IDBS Bus Simulator

Tidak jauh berbeda dengan game bus simulator sebelumnya, dalam game ini Anda juga akan berperan sebagai sopir bus profesional. Tugas Anda yakni mengantar para penumpang dari satu provinsi ke provinsi lain, atau bahkan ke pulau lain. Permainan menjadi lebih seru karena game ini juga dilengkapi dengan tampilan grafis memukau.

Di dalamnya juga tersedia beberapa variasi bus yang membuatnya semakin. Dilengkapi dengan 4 mode setir yang bisa Anda pilih sesuai keinginan. Game IDBS Bus Simulator ini sendiri dibesut oleh IDBS Studio yang merupakan developer asli Indonesia. Ukurannya hanya sebesar 63MB, game ini juga sudah diunduh lebih dari 10 juta kali di Google Play Store.

4. Otobis Permainan Gratis – Game Simulator Teratas

Jika Anda mencari game simulator bus yang berukuran kecil dan ringan, game Otobis ini bisa menjadi pilihan. Pasalnya, game yang dikembangkan oleh baklabs ini hanya memiliki ukuran sebesar 29MB saja. Meskipun ukurannya kecil, namun tampilan grafis 3D yang diusungnya sangat memukau.

Baca juga:  Panduan Lengkap Bermain Stardew Valley

Dalam game ini Anda akan berperan sebagai sopir bus yang handal. Layaknya di dunia nyata, di dalam game Anda juga akan menemui jalanan yang macet. Tidak ada jalan lain, Anda harus mengikuti jalur yang sudah ditentukan dalam game.

5. Bus Simulator 17

Meskipun merupakan game lama, namun game Bus Simulator 17 ini tetap seru untuk dimainin. Sebagai sopir bus, Anda diharuskan untuk menyetir dengan baik tanpa melakukan pelanggaran. Lebih menariknya, Anda akan dimanjakan dengan latar yang beragam, mulai dari daerah perkotaan, kawasan industry, pegunungan, hingga gurun.

Di dalam game juga sudah disediakan beragam varian bus, bahkan ada pula jenis bus bertingkat yang bisa Anda pilih. Game besutan Ovidiu Pop ini juga cukup ringan yakni hanya berukuran sebesar 27MB saja.

6. Bus Simulator Indonesia

Sesuai dengan judulnya, dalam game ini kamu akan berperan sebagai sopir bus asli Indonesia. Beragam varian bus bisa Anda temukan dalam game ini. Sebagai sopir bus, Anda akan melakukan perjalanan jauh setiap harinya, baik antar kota, antar provinsi, atau bahkan antar pulau.

Game ini sendiri dibesut oleh Maleo, yang mana sudah ada lebih dari 10 juta pengguna yang mengunduhnya.

7. Public Transport Simulator

Game simulasi bus di android terbaik dan seru yang terakhir adalah Public Transport Simulator. Game satu ini dibesut oleh SkisoSoft dan sudah diunduh lebih dari 10 juta kali di Google Play Store.

Baca juga:  WA Facebook Instagram Down, Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasinya

Tidak jauh berbeda dengan game bus simulator lainnya, dalam game ini Anda juga akan berperan sebagai supir bus handal. Ada banyak sekali varian bus yang bisa dipilih dan gunakan. Dilengkapi pula dengan grafis 3D memukau, membuat game ini semakin menarik dimainin.

Itulah tadi beberapa rekomendasi game simulator bus di android terbaik yang wajib untuk Anda mainkan. Yuk install sekarang game-game di atas